Keutamaan Sedekah, Menambah Rezeki dan Tolak Bahaya

Sedekah adalah menyisihkan sebagian harta kita untuk orang lain. Sedekah tidak harus dengan harta benda. Dengan kita tersenyum kepada orang lain merupakan sedekah yang amat sederhana dan mudah untuk dilakukan. Bersedekah merupakan kewajiban bagi umat Islam, khususnya bagi orang yang diberikan kelebihan harta. Sedekah wajib dilakukan jika seseorang tersebut dalam hidupnya diberikan kecukupan harta. Karena bersedekah tak hanya memberikan dampak di akhirat saja. Orang yang rajin sedekah hidupnya akan dijamin oleh Allah SWT dengan diberi kecukupan dunia. Dengan kita membantu sesama itu artinya kita peduli akan orang yang jauh dibawah kita. Sebagian harta yang kita miliki merupakan pemberian dari Allah yang di dalamnya sudah tercatat sebagai hak milik orang yang membutuhkan. Sedekah telah dibuktikan sebagai penambah rejeki, yang mana orang yang rajin bersedekah rejekinya akan terus bertambah. Hingga sedekah dapat menjauhkan diri dari marabahaya yang akan datang. Berikut keutamaan sedekah yang wajib kamu ketahui:

Sedekah Menambah Rejeki

Konsep sedekah merupakan bukti nyata janji Allah. Yang mana bersedekah dapat menambah rejeki dan dijauhkan dari kemiskinan. Allah menjamin orang yang bersedekah nantinya akan digantikan hingga berlipat-lipat ganda. Sungguh luar biasa nikmat sedekah yang dapat kita ambil. Dengan menyisihkan sebagian harta kita kepada orang yang lebih membutuhkan, Allah mencatat kebaikan amal kita dan menjanjikan pahala besar kelak di akhirat. Allah muliakan orang yang bersedekah karena sedekah adalah salah satu amalan yang paling mulia. Allah berikan kecukupan dunia hingga akhirat serta menjauhkan dari kemiskinan.

Sedekah Menggugurkan Dosa

Manusia sejatinya tidak luput dari yang namanya kesalahan dan dosa. Manusia yang beriman sekalipun pernah melakukan kesalahan. Ketidaksempurnaan manusia sebagai makluk yang tak luput dari dosa dapat diimbangi dengan sedekah. Sedekah memiliki peranan sebagai penggugur dosa. Dengan bersedekah manusia dapat menggugurkan kesalahan-kesalahannya yang terdahulu sedikit demi sedikit. Tak terhitung berapa banyak manusia melakukan kesalahan. Namun Allah selalu berikan kesempatan atau cara untuk memperbaiki itu semua karena Allah sejatinya Tuhan adalah Maha Pengampun Dosa.

Baca Juga:  Sedekah Desain Milenial Santri di Era Disrupsi
Sedekah Melipatgandakan Pahala

Karena sedekah merupakan salah satu amalam yang paling mulia. Allah menjanjikan pahala yang berlipat ganda bagi seseorang yang bersedekah. Perlu diketahui, sedekah yang sesungguhkan adalah murni dari hati tanpa ada niatan untuk diketahui banyak orang. Jadi dalam bersedekah janganlah kita bertujuan supaya dipuji oleh orang banyak untuk menyombongkan harta yang disedekahkan. Perbuatan seperti itu merupakan riya’ dan Allah sangat membencinya. Sedekah semacam itu tidak akan menambah atau melipatgandakan pahala akan tetapi hanya mendapat apa yang ia dapat saat itu juga (pujian).

Sedekah Memberikan Ketenangan Hati

Ketenangan hati dapat tercipta ketika kita bersedekah. Dengan bersedekah artinya kita membantu orang yang membutuhkan, yang mana secara langsung dapat meringankan beban mereka dan membuatnya senang. Dengan begitu ketika kita bersedekah, kita bisa melihat wajah orang lain bahagia saat menerima bantuan dari kita. Menyenangkan hati orang yang sedang kesusahan dapat memberikan ketenangan hati. Bersedekah dapat memunculkan kesenangan pada diri kita sebab dengan sedekah kita dapat meringankan beban orang lain. Setelahnya kita dapat merasakan kelapangan dada dan ketentraman hati yang luar biasa.

Sedekah Menolak Marabahaya

Konsep sedekah akan selalu berkesinambungan. Manfaat sedekah yang banyak sekali merupakan janji Allah yang dapat kita rasakan di dunia. Salah satunya terhindar dari marabahaya. Sedekah dapat menjadikan penolak bahaya. Terhindarnya kita dari bahaya merupakan salah satu nikmat yang bisa kita ambil dari bersedekah. Karena sejatinya bahaya akan selalu ada disekitar kita, untuk menangkalnya dapat mengamalkan apa yang diperintahkan oleh Allah salah satunya dengan cara sedekah.

Itulah keutamaan sedekah yang dapat kita pelajari. Ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dengan bersedekah dari nikmat dunia hingga kelak di akhirat. Mari bersedekah dengan niat yang tulus dan ikhlas. []

Rudi Fuad Aldy
Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Sunan Ampel Surabaya

    Rekomendasi

    Tinggalkan Komentar

    More in Opini