Ma'had Aly Dayah MUDI

ACEH, Pesantren.ID – Akhirnya setelah proses panjang, Ma’had Aly MUDI Mesjid Raya Samalanga, Biruen, Aceh  berhasil meraih nilai tinggi dengan terakreditasi A (Mumtaz). Peringkat ini merupakan perolehan terbaik dari keseluruhan tiga peringkat yang diberikan, disusul peringkat di bawahnya yaitu peringkat B (jayyid) dan peringkat C (maqbul), Senin, (31/8/2020).

Ma’had Aly MUDI Samalanga merupakan Ma’had Aly Se-Sumatera dan Luar Pulau jawa yang meraih nilai akreditasi A (Mumtaz) dari 52 Ma’had Aly Se-Indonesia. Sedangkan seluruhnya hanya tujuh Ma’had Aly seluruh Indonesia yang meraih akreditasi A (Mumtaz) yang semuanya dari Negeri Walisongo (Jawa).

Keenam Ma’had Aly tersebut yang meraih Mumtaz masing-masing adalah Ma’had Aly Salafiyah Syafi’iyah Jawa Timur, Ma’had Aly Hasyim Asy’ari Jawa Timur, Ma’had Aly Al-Mubaarok Jawa Tengah, Ma’had Aly Al-Fithrah Jawa Timur, Ma’had Aly Maslakul Huda Jawa Tengah, Ma’had Aly Saidusshiddiqiyah DKI Jakarta

Penetapan akreditasi ini sebagaimana tercantum pada Surat Keputusan (SK) Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 598 tahun 2020 tentang hasil penilaian dan evaluasi penyelenggaraan Ma’had Aly. Keputusan tersebut ditetapkan pada tanggal 28 Juli 2020 dan diumumkan pada hari ini (Ahad, 30 Agustus 2020).

Sementara itu Mudir Ma’had Aly MUDI Mesjid Raya Samalanga, Tgk. H. Zahrul Mubarak atau akrab disapa Abi Zahrul (Abi MUDI) menyampaikan rasa syukur sekaligus bangga atas keputusan tersebut.

“Alhamdulillah, berkah doa Al-Mukarram Abu dan kita semua Ma’had Aly MUDI telah mendapatkan akreditasi A (mumtaz). Tentu hal ini patut disyukuri dengan semakin meningkatkan kualitas pendidikan di Ma’had Aly,” katanya yang juga Wadir I Dayah MUDI Mesjid Raya Samalanga itu

Selanjutnya, putra tertua al-Mukarram Abu MUDI itu menambahkan Ma’had Aly merupakan ujung tombak dayah atau pesantren secara institusional sebagaimana Abu selaku Pimpinan dayah merupakan ujung tombak secara personal.

Baca Juga:  Dua Puluh Santri Terpilih Menjadi Peneliti Muda

“Semoga ke depan, kiprah dan kontribusi dari lulusan Ma’had Aly akan semakin terlihat manfaatnya,”pintanya

Informasi yang dihimpun media ini, proses menuju akreditasi dan hasil yang maksimal ini telah dilakukan asesor oleh dua tim Asesor dari Kementerian Agama RI, Bapak Cecep Rustana, Ph.D dan Bapak Fatkhul Manan melakukan visitasi akreditasi Ma’had Aly MUDI Mesjid Raya Samalanga, Kab Bireuen, Aceh selama dua hari, yaitu Sabtu dan Minggu tanggal 27-28 April 2019. Pada kesempatan tersebut beliau menyampaikan kepuasannya atas hasil yang dicapai oleh Ma’had Aly MUDI dalam program studi takhassus Fiqh Wa Ushuluh, sehingga penetapan akreditas mumtaz kepada Ma’had Aly MUDI dinilai sangat layak. [HW]

Helmi Abu Bakar El-Langkawi
Dewan Guru Dayah MUDI Mesjid Raya Samalanga, Pengajar di IAI Al-Aziziyah Samalanga, Ketua PC Ansor Pijay.

    Rekomendasi

    Tinggalkan Komentar

    More in Berita