Khadijah tidak menikah

Tidak ada penjelasan dari dirinya sendiri, mengapa ia tidak menikah sepanjang hidupnya. Seperti pada umumnya tokoh besar yang memilih tidak menikah, ia tampaknya lebih terpikat pada kerja-kerja intelektual, menyebarkan ilmu pengetahuan dan melakukan advokasi-advokasi kemanusiaan. Seorang pengagum Khadijah, Ala Ghaul, menulis puisi dan memposting di Facebooknya, pada hari Senin, 27-07-1403 H. Saya mengutipkan sebagian dari puisi itu di sini:

:هذي أنا و يَقولُ عاشقُكِ الكثير فما تَرَيْنَ يقولُ قد
مَاتَتْ بَتُّولاً لم تُرِدْ زوجاً و عَاشتْ كَيْ تقومَ عَلَى رِعايةِ دِينِهَا
وَ تَمَسَّكَتْ بِعَفَافِهَا وَ نَقَاءِ صُورَتِهَا وَ هَذا مَا رَوَاهُ الكاتبون و من تناقلَ ما لديها من خصالٍ لم تكنْ موجودةً في كلِّ نسوانِ المدينةِ
يَأْتِيهَا النِّساءُ لِكَي تَرَى فِي أَمْرِهِنَّ وَ لَمْ تخيِّبْ ظنَّ مَنْ سَارُوا إِلَيْهَا كَيْ تُشِيرِ بِرَأْيِهَا فِي مُعَضَّلاَتٍ حلُّها كم غيرَ الأوضاعَ في تلكَ المدينةِ
يا خديجةُ أنتِ فَضَّلْتِ الحياةَ على الزَّوَاجِ وَ فيكِ أَوصَافُ النِّسَاءِ العَابِدَاتِ
و فيكِ سِحرُ القيروانِ و سَاحِلُ الْبَحرِ الجميلِ
دُفِنَتْ بجانبِ أهلِها و يَزُورُها
مَنْ كَانَ يَعْرِفُ سِيرةَ الطُّهْرِ الَّتي مَاتَتْ عَلَيهَا

Ini, aku yang bicara
Betapa banyak laki-laki merinduimu,
tetapi kau acuh saja
dia yang merinduimu

Ini, aku yang bicara
Dia “pulang” sendiri, tak mau menikah
Dia memilih menjaga agama
Menjaga diri
Itu kata banyak orang
Tak ada di kota ini
perempuan sepertimu

Perempuan-perempuan kota
datang kepadanya
Bertanya dan mengadu nasibnya
Dan mereka pulang dengan riang

O, Khadijah
Kau lebih memilih hidup menyepi, sendiri
Ketimbang bersama suami
Pribadimu wakil perempuan-perempuan
yang tekun ibadah
Kaulah pesona Qairawan
dan pantai lautan yang indah

Saat pulang, kau dibaringkan di samping ayahmu
Dan mereka yang mengenal kesucian pribadimu
Menziarahimu. [HW]

Husein Muhammad
Dr (HC) Kajian Tafsir Gender dari UIN Walisongo Semarang, Pengasuh PP Darut Tauhid Arjowinangun Cirebon, Pendiri Yayasan Fahmina Institute

Rekomendasi

Tinggalkan Komentar

More in Perempuan